--> Speaker Yang Cocok dan Bagus Untuk Box Turbo |ara audio indinesia ARAAUDIO.id

Kumpulan skema box speaker mantap

2/14/2021

Speaker Yang Cocok dan Bagus Untuk Box Turbo

| 2/14/2021

Speaker merupakan komponen penting dalam sound system, sebab speaker salah satu penentu karakter suara yang di dorong dari power amplifier ,Speaker juga memiliki beberapa karakter seperti Subwoofer,Low ,mid dan sebaliknya.

Namun banyak sebagian dari kita yang kurang paham tentang pengaplikasian box speaker dan speaker yang digunakan, terutama pada box turbo dimana box tersebut memiliki kelebihan yaitu bass bisa cukup jauh dibanding box lainya, sebab box turbo memiliki desain seperti terompet atau horn.

Box speaker turbo juga memiliki kekurangan yaitu speaker akan mudah jebol jika daun speaker terlalu lentur atau lembek, kekurangan lainya adalah dai segi pembuatan dan kerumitan, namun rata-rata orang indonesia pernah dan masih menggunakan box speaker turbo.

Kekurangan lainya adalah cocok dan tidaknya speaker yang dipakai, karena tidak semua speaker cocok untuk box turbo ,jadi apa sih speaker yang bagus untuk box turbo atau horn loaded.

Dari pengalaman admin sendiri pernah mencoba pada beberapa speaker yang di masukan ke box turbo model PD186 , atau biasa orang menyebut box PD horn loaded. admin sendiri pernah mencoba dengan speaker diatas 1000 watt seperti fabulous 1500 dan 2000 watt. serta fabulous 1000 watt model lama. 

Untuk speaker 1000 watt suara yang yang dihasilkan lebih nendang dibanding yang 1500 watt, Asumsi admin sendiri sih volume box belakang yang lebih kecil lebih cocok memakai speaker yang memiliki frekuensi low.  Cocok dengan box pd186 memiliki lebar frekuensi 130-200Hz. jadi box PD186 kurang cocok memakai speaker yang memiliki karakter sub atau rendah.

Berbeda dengan box turbo jenis CLA,F1 yang lebih cocok memakai speaker karakter sub atau rendah jadi akan sangat cocok memakai speaker diatas 1000 watt, sebab volume box yang lebih lebar serta lebih pendek.

Dan Speaker yang cocok lainya adalah yang memiliki daun kokoh dan kuat ,jadi sebelum membuat box speaker pastikan speaker yang akan dipakai dan begitupun sebaliknya.


Related Posts

3 komentar:

MAU REQUEST BOX SILAHKAN TINGGALKAN KOMENTAR ANDA